Kembali Perkasa dengan Afrodisiak

Ramuan tradisional yang diklaim bisa merangsang libido umumnya mengandung bahan atau tumbuhan yang disebut afrodisiak. Berdasarkan penelitian, tumbuhan afrodisiak mengandung senyawa turunan saponin, alkaloid, tanin, dan senyawa lain yang secara fisiologis dapat melancarkan peredaran darah pada sistem saraf pusat atau sirkulasi darah tepi. Efeknya meningkatkan sirkulasi darah pada alat kelamin pria. Menurut Prof. DR. Ir. Ali Khomsan, saat ditemui di stasiun radio di bilangan Kota, penelitian yang dilakukan baru pada tahap kandungan afrodisiak, belum sampai efektivitas afrodisiak terhadap pengobatan disfungsi ereksi. Tapi afrodisiak relatif lebih aman dibandingkan obat kimia. Sebab sifatnya memupuk dan menyirami, tidak memaksa seperti obat-obatan kimia.

Berikut beberapa tanaman dan bahan makanan yang bersifat afrodisiak menurut Prof. H.M. Hembing Wijayakusuma, Ketua Umum Pengobat Tradisional dan Akupuntur se-Indonesia (HIPTRI):

A. Tiram
Tiram kaya kandungan zinc (seng) yang bermanfaat untuk meningkatkan gairah dan potensi seks pada pria. Zinc juga berkhasiat sebagai antioksidan dan meningkatkan sistem imun.

B. Kucai
Disfungsi ereksi bisa disebabkan oleh lemahnya ginjal dan liver. Sulfida, glikosida, dan vitamin C dalam biji kucai berkhasiat memperkuat ginjal sehingga membantu mengatasi impotensi, ejakulasi dini, serta beser mani.

C. Ginseng
Ginseng mengandung ginsenosides, biotin, glikosida, saponin, 0,05% minyak atsiri, phytosterol, resin, vitamin B1 dan B2, neoclaven, asam folat, fenolase, dan lain-lain. Ginsenosides bermanfaat merangsang ereksi, sebagai tonikum, merangsang ereksi, dan menambah daya tahan seksual. Sedangkan saponin berkhasiat memperkuat daya tahan tubuh dan meredakan kelelahan.

D. Jahe
Sineol dalam rimpang jahe bisa merangsang aktivitas saraf pusat, mencegah ejakulasi dini, dan merangsang ereksi. Jahe sifatnya menghangatkan, membantu melancarkan peredaran darah – termasuk sirkulasi darah pada organ seksual, dan sebagai simultan sehingga meningkatkan kemampuan ereksi.

E. Terung Ungu
Flavonoid (vitamin P) pada terung ungu berkhasiat sebagai antioksidan dan melancarkan sirkulasi darah sehingga baik untuk mengatasi disfungsi ereksi yang disebabkan oleh gangguan sirkulasi.

F. Pare
Biji pare mengandung momordisin yang membantu mengatasi impotensi.

G. Adas
Kandungan 1,8-sineol yang terdapat pada seluruh tumbuhan adas berkhasiat merangsang ereksi. Sedangkan zat rutin membantu merangsang semangat dan gairah seksual/libido.

H. Ketumbar
Ketumbar mengandung phyto-estrogen yang berfungsi sebagai meningkatkan gairah.

I. Pasak bumi
Akar tanaman pasak bumi mengandung brusin dan strichnin yang berkhasiat menambah vitalitas pria karena meningkatkan hormon testosteron.

J. Bawang putih
Prof. DR. Dr. Arif Dimoelya, SpAnd, MSc, pakar andrologi dari Universitas Hangtuah Surabaya, menemukan sifat afrodisiak pada bawang putih. Bawang putih dapat melenturkan pembuluh darah karena mampu menurunkan kolesterol dalam darah. Karenanya, pembuluh darah fungsi vaskuler, baik di otak, jantung maupun pada alat kelamin pria pun semakin lentur.

K. Cokelat
Kandungan phenylethylamine berkhasiat melancarkan sirkulasi darah di pembuluh vena yang menuju jantung. Coklat mendorong otak melepaskan serotonin sehingga menciptakan kondisi rileks saat berhubungan.

l. Biji Selasih
Zat cineole dan tannin dalam biji selasih berkhasiat merangsang ereksi dan mengurangi sekresi cairan berlebih pada vagina.

M. Seledri
Zat apigenin di dalam seledri mampu merangsang ereksi, mencegah pengentalan darah, dan membantu relaksasi otot polos.

N. Ginko Biloba
Bahan aktif 9-6 ginkobiloba flavonoid glycoside sudah diidentifitkasi dan distandarisasi. Manfaatnya memperbaiki peredaran darah perifer dan darah otak sehingga bisa menciptakan rangsangan erotik yang lebih baik. Melalui susunan sistem saraf pusat dan otonom, libido akan bangkit sehingga memproduksi penghantar saraf NO (nitrit oksida). NO dibutuhkan untuk relaksasi otot polos yang diperlukan untuk membangkitkan ereksi.

O. Pisang
Pisang sumber potassium dan vitamin B seperti riboflavin yang meningkatkan energi. Enzim bromelain pisang dipercaya bisa menaikkan dan memperbaiki libido laki-laki.

Sumber :
http://racik.wordpress.com/2007/04/07/kembali-perkasa-dengan-afrodisiak-2/